Dalam rangka menjelang debat publik ketiga mendatang, KPU Provinsi Bengkulu pada Selasa (1/12) siang menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Debat Publik/Terbuka Ketiga Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Tahun 2020 di Hotel Mercure Bengkulu. Rapat koordinasi yang dibuka langsung oleh Anggota KPU Provinsi Bengkulu Darlinsyah dan didampingi Kabag Hukum Teknis dan Hupmas ini dihadiri Tim Penyusun Materi Debat, Bawaslu Provinsi Bengkulu, KPID Bengkulu, Polda Bengkulu, Lembaga penyiaran RBTV, BETV, dan RRI Bengkulu, serta Tim Penghubung Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu.
Rapat koordinasi dibuka dengan melakukan evaluasi dan mendengarkan tanggapan masukan serta saran dari peserta yang hadir terkait pelaksanaan debat publik/terbuka kedua beberapa waktu lalu. Masukan dan tanggapan menjadi bahan guna mematangkan persiapan debat publik ketiga yang akan digelar pada Jum’at 4 Desember 2020 pukul 20.00 WIb s.d selesai bertempat di Hotel Mercure Bengkulu.
Acara lebih banyak diskusi sekaligus mendengarkan pemaparan persiapan debat publik/terbuka ketiga yang disampaikan oleh pihak RBTV selaku lembaga yang menyiarkan debat tersebut.























